Cara Mengambil Uang di Bank BRI Tanpa ATM Beserta Keuntungannya

0
cara mengambil uang di bank bri tanpa atm

Bank BRI menyediakan layanan digital untuk mempermudah transaksi lewat aplikasi BRImo. Terdapat sejumlah fitur menarik yang bisa diakses, termasuk penarikan tunai. Cara mengambil uang di Bank BRI tanpa ATM ini sangat praktis serta aman.

Nasabah tinggal mengakses aplikasi lalu mengikuti prosedur yang ditentukan. Berikut ini pembahasan mengenai cara tarik tanpa kartu ATM di Bank BRI beserta keuntungannya bagi nasabah:

Apakah Bisa Menarik Tunai Tanpa Pakai Kartu di BRI?

Mengambil uang kini dapat dilakukan tidak memakai kartu di Bank BRI. Caranya nasabah cukup memakai aplikasi m-banking, BRImo. Aplikasi ini dapat didownload gratis oleh nasabah di PlayStore maupun App Store.

BRImo memungkinkan nasabah menjalankan transaksi pembayaran maupun pembelian secara digital. Aplikasi tersebut juga mencakup rekening tabungan nasabah, sehingga bisa melakukan tarik tunai di ATM Bersama serta BRI.

Untuk melakukan tarik tunai, nasabah disarankan untuk mengikuti petunjuknya di aplikasi BRImo agar proses transaksi berhasil. Nasabah dapat menarik uang di ATM tanpa kartu dengan minimal Rp100.000 hingga Rp1.000.000 per transaksi.

Tidak hanya itu, nasabah dapat mengambil uang secara leluasa tanpa dikenakan biaya administrasi. Nasabah cukup menarik uang sesuai nominal yang tertera di BRImo. Tentunya sangat memudahkan nasabah jika sewaktu-waktu lupa membawa kartu.

Cara Mengambil Tunai di Bank BRI Tanpa Menggunakan Kartu

Nasabah kini tidak perlu khawatir jika kartu ATM tertinggal saat ingin bertransaksi. Cara mengambil uang di Bank BRI tanpa ATM bisa dilakukan dari fitur di BRImo. Berikut ini langkah penarikan tunai di ATM tanpa kartu:

  • Langkah pertama, pastikan nasabah telah menginstall serta terdaftar di aplikasi BRImo.
  • Selanjutnya, tinggal lakukan login dengan memasukkan kata sandi dan user ID. Nasabah juga bisa login secara otomatis dengan fingerprint.
  • Jika berhasil, klik menu “Tarik Tunai” dan pilih opsi “Rekening sumber dana” untuk menentukan nominal yang hendak ditarik.
  • Setelah menentukan jumlah uang, nasabah tinggal memasukkan kata sandi dan klik “Lanjut” untuk menyetujui.
  • Nantinya nasabah mendapat kode unik yang akan digunakan untuk proses penarikan tunai di ATM. Penarikan bisa dilakukan di ATM khusus BRI maupun Bersama.
  • Kemudian, nasabah cukup mengetuk tombol di mesin ATM yang berada di sebelah kiri bagian bawah.
  • Cari pilihan “Tarik Tunai” dan cantumkan kode unik yang diterima dari aplikasi BRImo sebelumnya.
  • Masukkan nomor ponsel yang terdaftar di aplikasi, lalu tunggu proses penarikan tunai beberapa saat.
  • Terakhir, nasabah dapat mengambil uang berdasarkan nominal yang sudah ditentukan di aplikasi BRImo.

Keuntungan Melakukan Tarik Tunai Lewat BRImo

Proses penarikan tunai tanpa ATM bisa menjadi solusi bertransaksi yang efisien. Tentunya hal tersebut memberikan keuntungan bagi nasabah seperti penjelasan di bawah ini, antara lain:

1. Menghindari Kehilangan Kartu ATM

Kehilangan kartu ATM seringkali terjadi akibat kecerobohan nasabah. Hal tersebut tentu harus dihindari agar data nasabah tidak dipakai orang yang kurang bertanggung jawab. Selain itu, nasabah harus mengurus kembali kartu ATM di bank.

Melakukan tarik tunai lewat BRImo dapat digunakan tanpa kartu. Nasabah hanya perlu mengaksesnya di ponsel dengan mencantumkan kode unik saat bertransaksi di mesin ATM.

2. Keamanan Bertransaksi Lebih Terjamin

Ketika nasabah bertransaksi memakai kartu ATM kemungkinan data akan disimpan oleh merchant. Nantinya data tersebut berisiko tidak dikelola dengan baik atau disalahgunakan pihak tertentu.

Nasabah dapat melakukan penarikan tunai lebih aman karena diakses melalui ponsel. Dengan begitu, orang lain tidak dapat mengetahui proses transaksi mengingat sepenuhnya dijalankan oleh nasabah.

Demikian pembahasan mengenai cara mengambil uang di Bank BRI tanpa ATM. Nasabah dapat bebas bertransaksi tanpa takut kehilangan kartu ATM dengan BRImo. Selain itu, prosesnya lebih aman dan praktis karena transaksi dikelola nasabah di ponsel.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *